Au Halak Batak - Aku Orang Batak

Jumat, November 20, 2009


Orang Batak"... Pertama kali mendengar kata itu mungkin sebagian orang (terlebih orang yang bukan etnis batak,red) akan membayangkan atau related topic nya bisa jadi : logat bahasa yang kasar "aneh", kernet atau supir angkutan, tukang berkelahi (parbada=tukang berkelahi, red), muka sangar, raja minyak, keras, pengacara yang handal dst" ada sisi positif dan negatif, banyak pemikiran yang kadang salah persepsi tentang orang batak, kadang banyak orang yang menirukan bahasa batak sehingga terkesan sangat aneh di dengar, telinga padahal sebenarnya tidak se "aneh" itu, atau bahasa sekarangnya "LEBAI"

Kadang teman-teman yang bukan etnis batak ketika berbicara dengan saya baik di kampus maupun lingkungan tempat tinggal, sering menirukan logat batak dengan "sangat tidak benar" kadang kadang juga bisa buat ate ate mendidih ( membuat hati geram)..he..he.. tapi "kadang" di maklumi saja, sepanjang masih dalam kaidah kesopanan. Persepsi tentang orang batak yang sangat keras, mungkin karena  typical orang Batak adalah orang yang sangat teguh dalam pendirian dan prinsip,  hal ini yang dianggap oleh sebagian orang bahwa batak itu keras.


 "Citra" orang batak akan  beberapa jenis profesi , menjadi salah satu related topic ketika mendengar kata "Batak", Orang batak adalah bangsa perantau dan pekerja keras (tapi ga semuanya lho ada juga pemalas,re.ck..ck..) jadi orang batak itu meiliki profesi yang beragam mulai dari sopir angkot sampai pejabat, mungkin "semua jenis" pekerjaan bisa  di handle orang batak..he..he..hal inilah lah yang menumbuhkan persepsi sebagian orang mengenai satu jenis profesi itu, seperti contoh juga pengacara, di layar TV bukan hal yang barul lagi jika banyak kasus baik kasus para selebritis maupun pejabat yang ditangani oleh Pengacara "bermarga" batak. bukan maksud menyombongkan diri, Orang batak itu pintar ngomong ( bukan ngibul lho..he..) mungkin  hal ini dipengaruhi oleh habbit orang batak di berbagai ritual adat , ketika pesta adat  sangat dominan bebicara dan bermufakat, saling berbalas pantun (umpasa), prosesi adat, dan sebagainya. Jadi kebiasan itulah mungkin yang membuat Orang batak sangat lihai dalam berbicara dan berargument.

Tapi bagi saya, bagaimanapun tanggapan orang mengenai BATAK, positive maupun negative, I'll Always Proud to be Batak, aha pe na masa ( apa pun yang terjadi,red) darah Batak sudah mengalir sangat kencang di Nadi ini. Tak ada satupun yang bisa menghentikan. Banyak Filusuf adat Batak yang sangat bermanfaat dan sangat tepat diterapkan dalam kehidupan kita ( mungkin d the next topic kita bahas lg,red). Semoga melalui tulisan ini bisa membuka mata sebagian orang mengenai Citra orang Batak, yang sesungguhnya bertolak belakang dengan apa yang mereka bayangkan... Horas !!!


"Hubahen sada uppasa

Hubasa Sanggah manduda nitak

Age aha pe namasa

Au totap do halak batak"

(batak simalungun langguage)

0 comments:

Posting Komentar

 
Max Journal Blog © 2012 | Designed by Bubble Shooter, in collaboration with Reseller Hosting , Forum Jual Beli and Business Solutions